Epidemiologi Flat Foot
Data epidemiologi menunjukkan bahwa sekitar 20-37% populasi umum memiliki flat foot atau pes planus dalam berbagai derajat. Kondisi ini paling banyak ditemukan pada anak, tetapi flat foot pada anak umumnya akan menghilang seiring usia.[2]
Global
Secara global, diperkirakan sekitar 20-37% populasi memiliki flat foot dalam berbagai derajat. Berdasarkan Navicular Drop Test di India, tampak perempuan (14,4%) lebih banyak mengalami flat foot dibandingkan laki-laki (12,8%), namun perbedaan ini tidak bermakna secara statistik.
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)