Edukasi dan Promosi Kesehatan Osteochondroma
Edukasi dan promosi kesehatan terkait osteochondroma adalah memberikan informasi kepada pasien bahwa penyakit ini merupakan tumor jinak tulang rawan, dengan risiko berubah menjadi keganasan rendah. Selain itu, perlu dijelaskan indikasi pembedahan hanya dipertimbangkan pada osteochondroma bergejala.[1-6]
Edukasi Pasien
Edukasi kepada pasien osteochondroma terdiri dari penjelasan definisi, etiologi, pilihan terapi, komplikasi, dan prognosis penyakit. Osteochondroma merupakan lesi tulang soliter jinak yang timbul pada bagian metafisis tulang panjang.
Penyebab penyakit belum diketahui pasti, tetapi diduga karena kelainan genetik. Osteochondroma umumnya ditemukan pada anak, remaja, dan dewasa muda, yaitu usia tulang tumbuh sehingga lesi akan berhenti membesar saat tulang matur.[1-6]
Penatalaksanaan osteochondroma tanpa gejala harus diobservasi pertumbuhan lesi dan perubahan lesi menjadi keganasan chondrosarcoma sekunder. Sedangkan terapi pembedahan hanya dilakukan pada kondisi dengan gejala.
Prognosis umumnya baik dan jarang menimbulkan komplikasi, seperti fraktur, pembentukan bursa, kompresi saraf dan vaskular, atau menjadi keganasan. Pasien dianjurkan untuk segera ke dokter spesialis ortopedi jika timbul keluhan, baik masalah kosmetik, gangguan pergerakan, nyeri atau maupun keluhan komplikasi.[15]
Upaya Pencegahan dan Pengendalian Penyakit
Hingga saat ini, belum ada cara untuk mencegah osteochondroma karena penyebab penyakit secara pasti belum diketahui. Upaya pengendalian penyakit osteochondroma adalah observasi perkembangan penyakit. Pada kasus yang dicurigai akan menyebabkan kelainan bentuk tulang atau akan mengalami transformasi keganasan, pembedahan profilaksis dapat dianjurkan.[5,8,9]
Direvisi oleh: dr. Hudiyati Agustini