Alo dokter Izin bertanya butuh berapa lama d-dimer pada pasien stroke ringan menjadi normal kembali setelah mendapatkan perawatan? Hasil D-dimer pasien...
Jangka waktu D-Dimer pada pasien stroke - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Jangka waktu D-Dimer pada pasien stroke
Dibalas 24 April 2020, 22:24

Anonymous
Dokter Umum
Alo dokter
Izin bertanya butuh berapa lama d-dimer pada pasien stroke ringan menjadi normal kembali setelah mendapatkan perawatan?
Hasil D-dimer pasien sekarang 3000 ng/mL
Terimakasih sebelumnya
Dibuat 24 April 2020, 18:56
24 April 2020, 19:44

dr. Gloria Kemala Ate
Dokter Umum
Alo Dok,
Saya coba bantu jawab dulu, untuk saat ini menurut sumber berikut (link:https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/28551913), disebutkan dari hasil penelitian yang disebutkan sumber tersebut, rata-rata nilai D-Dimer setelah stroke akan kembali normal setelah 3 bulan, tapi dari sumber tersebut tidak disebutkan apakah tipe stroke akan mempengaruhi durasi kembalinya nilai D-Dimer menjadi normal.
Untuk informasi lengkapnya, saya akan ikut menyimak. Tapi semoga informasi yang saya berikan bermanfaat
CMIIW
24 April 2020, 22:24

dr.Lothar Matheus Manson Vanende Silalahi, Sp.N
Dokter Spesialis Saraf
Halo dok, mungkin sebelum jawab, boleh tau indikasi pemeriksaan D-dimer pada pasien stroke ringannya apa dok?terimakasih