Nyeri otot betis setelah tersiram pestisida - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok, izin konsul kasus dok..Pasien datang ke klinik dengan nyeri di kedua tungkai terutama di otot betis.. riw. berkebun dan masuk parit disangkal, namun...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Nyeri otot betis setelah tersiram pestisida

    Dibalas 10 Februari 2023, 08:19
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dok, izin konsul kasus dok..

    Pasien datang ke klinik dengan nyeri di kedua tungkai terutama di otot betis.. riw. berkebun dan masuk parit disangkal, namun pasien mengaku nyeri awalnya dirasakan setelah tersiram pestisida dari tabung semprotan yang bocor..

    Saya sudah berikan analgesik dan musclerelaxant namun keluhan masih dirasakan setelah 2x kontrol.. fx motorik dan sensorik baik.. kira2 ada advice lebih lanjut dok? Dan jika dirujuk, dirujuk ke bagian ya dok? 🙏 Btk

10 Februari 2023, 08:19
dr. Felicia
dr. Felicia
Dokter Umum

ALO dokter,

 

Ijin ikut berdiskusi.

 

Pestisida isinya adalah organoklorin, organofosfat, dan karbamat. Apabila terjadi cedera karena pestisida, dapat terjadi iritasi dan rasa terbakar. Selain itu, pestisida dapat diabsorpsi kulit. Mungkin bisa diperhatikan juga bagian betisnya apakah ada lesi akibat tersiram pestisida.

 

Tata laksana awal saat pasien terkena pestisida sebenarnya seperti cedera kimia lainnya, yaitu cuci dengan air mengalir minimal 15 menit dan hindarkan dari pakaian yang melapisi area kulit tersebut. Selanjutnya, karena kompetensi trauma kimia kulit adalah 3B, jadi selanjutnya dirujuk ke dokter spesialis terkait

 

Berikut artikel Alomedika mengenai pedoman klinis luka bakar kimia: https://www.alomedika.com/apakah-yang-harus-dilakukan-pada-luka-bakar-kimia

 

Semoga membantu