Indikasi dan Dosis Mebhydrolin
Indikasi mebhydrolin adalah penanganan reaksi alergi, seperti pruritus terkait urtikaria atau dermatitis atopik. Mebhydrolin bisa diberikan dalam rentang dosis 100-300 mg/hari pada dewasa, serta 50-300 mg/hari pada anak sesuai dengan usia.[1,2]
Reaksi Alergi
Mebhydrolin digunakan untuk meredakan reaksi alergi seperti pruritus pada urtikaria dan dermatitis atopik, hidung berair atau tersumbat pada rhinitis alergi, serta mata merah pada konjungtivitis alergi.[2]
Dosis Dewasa
Mebhydrolin bisa digunakan dalam dosis 100-300 mg/hari pada dewasa, dapat dibagi menjadi 1-2 dosis, diberikan per oral.[2]
Dosis Anak
Mebhydrolin memiliki rentang dosis berbeda sesuai usia anak, yakni:
- Anak 0-6 tahun: Antihistamin generasi pertama tidak dianjurkan penggunaannya pada kelompok usia ini.
- Anak 6-10 tahun: 100-200 mg/hari, dapat dibagi menjadi 1-2 dosis, diberikan per oral.
- Anak >10 tahun: 100-300 mg/hari, dapat dibagi menjadi 1-2 dosis, diberikan per oral.[2]
Penyesuaian Dosis
Mebhydrolin utamanya dieliminasi melalui urin. Oleh sebab itu, penggunaan pada pasien dengan insufisiensi ginjal perlu berhati-hati karena dapat terjadi akumulasi obat. Meski demikian, belum ada anjuran penyesuaian dosis mebhydrolin yang baku untuk pasien dengan penurunan klirens kreatinin.[2,8]