Kontraindikasi dan Peringatan Tafenoquine
Kontraindikasi tafenoquine adalah pada pasien dengan hipersensitivitas terhadap obat ini dan pasien dengan defisiensi glukosa-6-fosfat-dehidrogenase (G6PD). Peringatan khusus perlu diberikan jika tafenoquine akan diberikan pada ibu hamil atau menyusui.[1-3]
Kontraindikasi
Tafenoquine dikontraindikasikan penggunaannya pada:
- Pasien dengan defisiensi glukosa-6-fosfat dehidrogenase (G6PD) atau status G6PD yang belum diketahui dikarenakan adanya risiko anemia hemolitik
- Ibu yang menyusui dan bayinya diketahui defisiensi G6PD atau jika status G6PD bayi belum diketahui
- Pasien dengan riwayat hipersensitivitas terhadap tafenoquine, 8-aminoquinoline lainnya, atau komponen tafenoquine
- Pasien dengan riwayat gangguan psikotik atau sedang mengalami gejala psikotik[1,2]
Peringatan
Tafenoquine dapat menyebabkan anemia hemolitik pada pasien dengan defisiensi glukosa-6-fosfat dehidrogenase (G6PD), methemoglobinemia, dan efek samping psikiatrik.
Anemia Hemolitik
Pemeriksaan status G6PD perlu dilakukan sebelum pemberian tafenoquine. Selama dan sesudah masa terapi, pantau pasien untuk gejala dan tanda klinis hemolisis. Dikarenakan masa paruh tafenoquine yang panjang, awitan dan durasi hemolisis dapat tertunda.
Penggunaan tafenoquine selama kehamilan dapat menyebabkan anemia hemolitik pada fetus dengan defisiensi G6PD. Seorang janin bisa saja menderita defisiensi G6PD meskipun ibunya memiliki kadar G6PD yang normal.
Selama kehamilan tidak dianjurkan untuk menjalani pengobatan dengan tafenoquine. Wanita usia subur juga disarankan untuk menghindari kehamilan atau menggunakan kontrasepsi yang efektif selama pengobatan dan selama 3 bulan setelah dosis terakhir tafenoquine.[1,2]
Risiko Methemoglobinemia
Obat ini dapat menyebabkan methemoglobinemia pada pasien dengan defisiensi nicotinamide adenine dinucleotide (NADH)-dependent methemoglobin reductase. Pada uji klinis tafenoquine telah diamati adanya peningkatan methemoglobin yang bersifat asimtomatik di mana methemoglobin meningkat >1% namun di bawah 10%. Jika selama pengobatan tafenoquine ditemukan adanya gejala atau tanda methemoglobinemia, segera berikan terapi yang sesuai.[1,2,9]
Gangguan Psikiatri
Efek samping psikiatri, seperti gangguan tidur, depresi, dan ansietas pernah dilaporkan setelah penggunaan tafenoquine.[1,2,9]