Kontraindikasi dan Peringatan Efavirenz
Kontraindikasi dan peringatan efavirenz terutama terkait dengan risiko hepatotoksisitas dan efek samping lainnya. Selain itu, efavirenz juga memiliki interaksi dengan banyak obat, sehingga penggunaan bersamaan obat lain harus dilakukan secara hati-hati.
Kontraindikasi
Efavirenz dikontraindikasikan pada pasien yang diketahui memiliki hipersensitivitas terhadap efavirenz atau komponen dari sediaan obat efavirenz.
Pemberian bersamaan obat elbasvir dan grazoprevir juga kontraindikasi.[1-6]
Peringatan
Penggunaan efavirenz dapat mengakibatkan hepatotoksisitas. Beberapa kasus hepatitis fulminan setelah pemberian efavirenz telah dilaporkan. Kasus ini dapat mengakibatkan kematian atau kegagalan hepar yang membutuhkan transplantasi. Hindari penggunaan efavirenz pada pasien yang mengalami gangguan hepar sedang atau berat.
Efavirenz dalam tata laksana HIV tidak boleh diberikan secara monoterapi karena dapat menimbulkan resistensi.
Penggunaan efavirenz kemungkinan dapat mengakibatkan prolongasi QT interval, gangguan psikiatri dan sistem saraf, kejang, dan peningkatan kadar lipid.
Seperti obat-obatan antiretroviral lainnya, terdapat risiko immune reconstitution inflammatory syndrome (IRIS).[1-6]