Farmakologi Ticagrelor
Farmakologi ticagrelor adalah sebagai obat antiplatelet yang digunakan untuk tata laksana pada pasien dengan sindrom koroner akut. Ticagrelor merupakan derivat siklopentil triazolopirimidin, golongan nontienopiridin. Ticagrelor bekerja sebagai antagonis reseptor P2Y12 yang menghambat pembentukan trombosis dan mengurangi risiko infark miokard dan stroke iskemik. Ticagrelor memiliki indeks terapeutik yang luas, sehingga pemberian dosis tunggal dapat ditoleransi.[1,2]
Farmakodinamik
Ticagrelor dan metabolitnya bekerja secara selektif dengan berikatan pada reseptor platelet P2Y12 ADP (adenosin trifosfat) untuk mencegah sinyal transduksi aktivasi platelet. Reseptor P2Y12 berikatan dengan protein Gαi2 dan protein Gi yang menghambat adenilat siklase. Proses penghambatan aktivasi protein ini menyebabkan tidak terjadinya hemostasis dan agregasi platelet.[1,2,7]
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)