Kontraindikasi dan Peringatan Salbutamol
Pemberian salbutamol kontraindikasi pada pasien dengan riwayat hipersensitivitas terhadap obat ini. Peringatan pemberian salbutamol adalah pemberian monoterapi salbutamol sudah tidak disarankan lagi sebagai pilihan pertama dalam penanganan serangan asthma.[4-6,8]
Kontraindikasi
Salbutamol dikontraindikasikan pada pasien yang memiliki riwayat hipersensitivitas terhadap obat salbutamol ataupun bahan tambahan yang ada di dalam formulasi obat.[5,8]
Peringatan
Salbutamol tablet dapat menimbulkan efek bronkospasme paradoksal yang mengancam nyawa. Apabila hal ini terjadi, maka penggunaan harus segera dihentikan, dan obat digantikan dengan alternatif lainnya.[1,7,8,12]
Pada penatalaksanaan asthma serangan akut, penggunaan salbutamol monoterapi tidak disarankan. Monoterapi salbutamol dilaporkan menyebabkan peningkatan risiko eksaserbasi asthma berat. Pemberian inhaled-corticosteroids (ICS), seperti budesonide, lebih direkomendasikan karena berkaitan dengan penurunan risiko eksaserbasi, keperluan rawat inap, dan kematian akibat asthma.[13]
Penulisan pertama oleh: dr. DrRiawati MMedPH