Diagnosis Phytophotodermatitis
Diagnosis phytophotodermatitis ditegakkan pada pasien dengan gangguan kulit yang dipicu paparan kandungan fototoksik dalam tumbuhan diikuti dengan paparan sinar matahari. Lesi yang muncul dapat bervariasi meliputi eritema, vesikel, edema, hingga bullae. Phytophotodermatitis bukan disebabkan mekanisme alergi, sehingga gejala nyeri atau sensasi terbakar lebih dominan dirasakan oleh pasien.[1-3]
Anamnesis
Anamnesis dilakukan untuk menanyakan adanya keluhan ruam kemerahan yang disertai nyeri atau sensasi terbakar. Umumnya, gejala ini lebih sering ditemui dibanding pruritus. Hal ini penting diketahui agar dokter dapat membedakan phytophotodermatitis dari dermatitis lain yang berhubungan dengan mekanisme alergi, seperti dermatitis atopik dan dermatitis kontak alergi.
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)