Epidemiologi Amenorrhea Primer
Berdasarkan data epidemiologi, prevalensi amenorrhea primer diperkirakan kurang dari 1%. Rerata remaja putri mengalami menarke pada usia 12-13 tahun atau 2-3 tahun setelah telarke. Sebanyak 98% remaja putri akan mengalami menarke pada usia 15 tahun. Pasien yang tidak juga mengalami menarke pada usia 15 tahun perlu dievaluasi lebih lanjut.[2,4,8]
Global
Secara global, amenorrhea primer memiliki prevalensi kurang dari 1% pada populasi umum. Di Amerika Serikat, sekitar 2% remaja perempuan tidak mengalami menstruasi hingga usia 15 tahun. Insidensi agenesis Mullerian diperkirakan terjadi pada 1:4.500 hingga 5.000 wanita. Insidensi anomali uterovaginal dilaporkan terjadi pada 7% wanita.[2]
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)