Diagnosis Cushing Disease
Diagnosis Cushing disease perlu dicurigai pada pasien yang menunjukkan gejala hiperkortisolisme seperti obesitas, moon face, hipertensi, dan hiperglikemia. Tes awal melibatkan pengukuran kadar kortisol bebas urin 24 jam, tes supresi dexamethasone dosis rendah, dan pengukuran kadar kortisol saliva malam hari. Jika hasil menunjukkan hiperkortisolisme, tes tambahan seperti pengukuran ACTH plasma dan MRI hipofisis dilakukan untuk mengidentifikasi adenoma hipofisis.[1-3]
Anamnesis
Anamnesis dapat menunjukkan peningkatan berat badan dan penumpukan lemak pada beberapa bagian tubuh seperti wajah (moon face), punuk pada bahu (buffalo hump), atau penumpukan lemak pada bagian atas tubuh (buffalo torso). Pada kulit, pasien dapat mengeluhkan luka yang sulit sembuh, mudah memar, munculnya hiperpigmentasi, berjerawat, striae, dan purpura akibat kerapuhan pembuluh darah.
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)