Indikasi Chorionic Villus Sampling
Indikasi chorionic villus sampling (CVS) adalah untuk diagnosis kelainan genetik janin seperti Down syndrome, cystic fibrosis, thalassemia, dan distrofi otot. Pemeriksaan ini dilakukan pada usia kehamilan 10–13 minggu.[1]
Berikut ini merupakan populasi pasien yang cocok menjalani CVS:
- Pasien yang telah menjalani skrining genetik awal pada trimester pertama dengan hasil yang abnormal baik melalui pemeriksaan noninvasive prenatal testing (NIPT), USG, maupun keduanya.
- Pasien dengan anak yang memiliki gangguan genetik, seperti trisomi autosomal, aneuploidi kromosom seks, atau defek struktural saat lahir, dapat ditawarkan untuk melakukan pemeriksaan ini.
- Ibu dengan usia kehamilan lanjut memiliki risiko yang lebih tinggi mengalami kehamilan dengan kelainan genetik, terutama Down syndrome.
- Pasien yang memiliki riwayat keluarga dengan kelainan genetik seperti Down syndrome, cystic fibrosis, anemia sel sabit, Tay sachs disease, dapat diberikan opsi untuk menjalani pemeriksaan ini.[1,3,4]